Senin, 16 Oktober 2017

HONDA BIKERS DAY 2017 - GUNUNG KIDUL : 33 RIBU BIKERS HONDA BERSATU

HONDA BIKERS DAY GUNUNG KIDUL. Dihadiri 33 ribu bikers seluruh Indonesia.
HONDA BIKERS DAY GUNUNG KIDUL. Dihadiri 33 ribu bikers seluruh Indonesia.


LANDASAN UDARA Gading, Gunung Kidul Yogyakarta menjadi saksi meriahnya Honda Bikers Day (HBD) Nasional 2017. Tepatnya Sabtu 14 Oktober 2017 menjadi acara puncak acara yang digelar PT. Astra Honda Motor (AHM) dengan main dealer Astra Motor Yogyakarta. 25.342 biker tercatat hadir pada HBD Nasional ke-9 ini.



“Brotherhood in one adventure”, menjadi tajuk serangkaian HBD 2017 yang dikonsep makin dekat dengan biker Honda hingga ke pelosok negeri. Sebelumnya, regional pertama, 28 Agustus PT.AHM bersama main dealer Sumatera Barat, PT Hayati Primatama Mandiri Barat membuka rangkaian HBD Regional pertama di area wisata Ngarai Sianok, Bukittinggi. Dihadiri tidak kurang dari 2.823 biker.

IKRAR BIKER HONDA
IKRAR BIKER HONDA

Regional kedua, 9 September diprakarsai main dealer Honda wilayah Kalimantan Barat, Astra Motor Pontianak di Rumah Radakng, Pontianak dengan 2.332 biker asal Kalimatan. Sedang HBD Regional penutup dilakukan di Pantai Akarena, Makassar 23 September dihadiri sekitar 2.467 biker. Diselenggarakan oleh AHM Astra Motor Makassar - Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Maluku Selatan. Hingga total biker yang hadir di HBD Nasional 2017 mencapai 32.964 biker.

"Tiap tahun bikers yang datang semakin meningkat hal ini dikarenakan Komunitas dan pencinta sepeda motor Honda setiap tahun terus bertambah seiring bertambah banyaknya varian produk sepeda motor Honda yang ada di pasaran” ungkap Direktur Produksi dan Engineering AHM David Budiono dan Masahiko Ikegami.

Perwakilan dealer se-Indonesia.
Perwakilan dealer se-Indonesia.

“Melihat hal ini kami ingin mengapresiasinya dengan menggelar sarana yang dapat memperkuat persaudaraan atau brotherhood sesama bikers serta komunitas sepeda motor Honda. HBD inilah puncak kebersamaan bikers Honda“ tutur Agustinus Indraputra, General Manager Marketing Planning & Analysis Division AHM.

Di Lanud Gading Gunung Kidul sendiri bikers Honda dari seluruh Indonesia tampak antusias. Mereka mendaftarkan diri melalui website resmi http://hondacommunity.net/ agar bisa hadir pada puncak HBD 2017. HBD Nasional Lanud Gunung Kidul dihadiri dan dibuka oleh President Director AHM Toshiyuki Inuma, Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya dan Shigeto Kimura, Direktur Produksi dan Engineering AHM David Budiono, dan beberapa pimpinan divisi.

TOSHIYUKI INUMA, PRESIDENT DIREKTUR AHM. Beri sambutan pembukaan HBD. | Penyerahan Merchandise dari Lanud Gading Gunung Kidul
TOSHIYUKI INUMA, PRESIDENT DIREKTUR AHM. Beri sambutan pembukaan HBD. | Penyerahan Merchandise dari Lanud Gading Gunung Kidul

Pada gelaran HBD 2017, AHM juga membuka kesempatan test ride motormotor terbaru Honda, seperti Honda CRF250RALLY, All New Honda CBR250RR, Honda CBR150R, Honda CB150R StreetFire, dan Honda Supra GTR150. AHM pun mengkampanyekan keselamatan berkendara melalui tagline #Cari_Aman dengan mengajak bikers Honda mengikuti permainan-permainan seru bertema safety riding.

Touring Media


Sisi lain yang menarik, hiburan akrobatik pesawat tempur dari Angkatan Udara Adi Sutjipto – Yogyakarta untuk menghibur puluhan ribu bikers Honda yang hadir meramaikan HBD nasional.

Beragam aktivitas pun hadir dalam gelaran HBD 2017 seperti music and art traditional performance, sand race, time trial, bikers parade dan penampilan spesial dari group band ternama, yaitu Armada. Selain itu, AHM bersama main dealer sepeda motor Honda menyediakan 3 posko peristirahatan bagi bikers yang berkendara menuju HBD Nasional 2017. yakni di Patuk, Semanu dan Semin, Yogyakarta.

Adapun layanan purna jual Honda melalui AHASS tersebar sepanjang perjalanan menuju lokasi HBD. Pastinya memberikan penanganan cepat jika ada kendala teknis yang dialami sepeda motor bikers.

HBD pertama kali digelar di Pangandaran, Jawa Barat (2009), dilanjutkan di Kiara Payung – Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat (2010), Bromo – Pasuruan, Jawa Timur (2011), Komplek Candi Prambanan, Yogyakarta (2012), Tanjung Tum – Banten (2013), Pantai Pandawa – Bali (2014), Pantai Teleng, Pacitan – Jawa Timur (2015) dan Pantai Boom, Banyuwangi – Jawa timur (2016) |

0 komentar:

Posting Komentar

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html www.lowongankerjababysitter.com www.lowongankerjapembanturumahtangga.com www.lowonganperawatlansia.com www.lowonganperawatlansia.com www.yayasanperawatlansia.com www.penyalurpembanturumahtanggaku.com www.bajubatikmodernku.com www.bestdaytradingstrategyy.com www.paketpernikahanmurahjakarta.com www.paketweddingorganizerjakarta.com www.undanganpernikahanunikmurah.com